Nahkoda Manchester United, Jose Mourinho mengaku terpukau dan bahagia setelah anak asuhnya mengalahkan Southampton 2-0 dalam laga minggu kedua Liga Inggris 2016/2017 di Old Trafford, Sabtu, 20 Agustus 2016 dini hari WIB.
Mourinho secara spesifikasi menyoroti kemampuan yang di tampilkan anak asuhnya di laga tersebut, baik pada saat menyerang dan terutama pada saat bertahan.
Saya sangat senang. Saya mengerti kami tak bisa tampil seperti yang kami mau selama 90 menit. Bahkan bisa tampil bagus selama 90 menit, ucap Mourinho pada MUTV, Sabtu, 20 Agustus 2016.
Dalam banyak peluang di laga tersebut, kami tampil menyerang seperti yang kami mau dan kami bertahan secara kompak dengan 10 pemain bertahan. Ya, bukan hanya enam, tujuh ataupun delapan. Kami bertahan bersama-sama. Hal tersebut adalah sebuah usaha yang bagus, jadi saya sangat bahagia dan kagum dengan para punggawa, tegas manajer 53 tahun tersebut.
Man United meraih kemenangan pada laga tersebut berkat penampilan dari Zlatan Ibrahimovic. Kemenangan tersebut pun mengantarkan Setan Merah bercokol di puncak klasemen dengan koleksi enam poin dari dua laga perdana Liga Inggris 2016/2017.