Home / Liga Italy / Balotelli Cetak Gol Indah, Ini Rahasianya

Balotelli Cetak Gol Indah, Ini Rahasianya

Balotelli Cetak Gol Indah, Ini Rahasianya

beritabolabaru.com – Mario Balotelli berhasil membawa AC Milan meraih kemenangan, setelah dua pertandingan terakhir tanpa hasil sempurna. Bahkan satu-satunya gol yang tercipta ke gawang Bologna itu, sangat mengagumkan.

Ya, Balotelli mencetak gol tersebut dari jarak 40 meter yang tak mampu digapai oleh kiper I Rossoblu, Gianluca Curci. Lalu apa rahasia pemain berjuluk Super Mario ini hingga menciptakan gol indah yang terjadi di menit ke-86 tersebut.

"Saya melihat posisi kiper dan melihat dia sedikit berada di luar posisinya, maka saya langsung mengerahkan kekuatan saya dan untungnya bola itu masuk ke gawang,”ucap Balotelli, kepada Sky Sport Italia, Sabtu (15/2/2014).

"Itu gol yang indah. Pelatih memberikan saya kepercayaan, karena saya merupakan pemain yang diberi tugas untuk menarik tim ini (dari tren buruk) dan sudah menjadi tugas saya untuk mencetak gol,” tegasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Balotelli juga mendapatkan pernyataan mengenai masalahnya saat pertandingan melawan Napoli, akhir pekan lalu. Di mana mantan pemain Manchester City itu sempat meneteskan air mata, usai diganti.

"Orang terlalu banyak mencampuri kehidupan pribadi saya dan saya menyuruh mereka untuk menghindari itu. Saya adalah striker Timnas, jadi anda harus membiarkan saya hidup dalam kehidupan saya,”papar pemain berusia 23 tahun tersebut.

About admin